Konstruksi Sosial Perilaku Merokok Remaja Pada Siswa Kelas VIII di SMPN 58 Surabaya

  • Nadia Salsabilah Ramadhani Universitas Negeri Surabaya
  • Dian Ayu Larasati Universitas Negeri Surabaya
  • Niswatin Niswatin
  • Ali Imron
Keywords: Konstruksi Sosial, Perilaku Merokok, Remaja

Abstract

Merokok menjadi isu penting karena berdampak negatif pada kesehatan dan perkembangan remaja. Namun, perilaku merokok yang dilakukan remaja termasuk perilaku menyimpang, karena dianggap tidak sesuai dengan aturan, kebiasaan, nilai dan norma sosial yang berlaku di masyarakat. Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor penyebab perilaku merokok yang dilakukan siswa serta bagaimana konstruksi sosial dari perilaku merokok yang dilakukan oleh siswa kelas VIII SMP Negeri 58 Surabaya. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan ialah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Penentuan informan menggunakan teknik purposive. Teknik analisis data yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan oleh Miles dan Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat dua faktor penyebab perilaku merokok siswa, yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Faktor Internal meliputi rasa ingin tahu yang tinggi, kebiasaan, ingin menunjukkan identitas diri, pengaruh perasaan positif dan pengaruh emosi. Sedangkan faktor eksternal meliputi, pengaruh keluarga, pengaruh teman sebaya, dan pengaruh iklan rokok. Konstruksi sosial perilaku merokok siswa terbentuk melalui 3 proses yakni, eksternalisasi, obyektivasi, dan internalisasi.

References

Abdulghani, H. M., Alrowais, N. A., Alhaqwi, A. I., Alrasheedi, A., Al-Zahir, M., Al-Madani, A., Al-Eissa, A., Al-Hakmi, B., Takroni, R., & Ahmad, F. (2013). Cigarette smoking among female students in five medical and nonmedical colleges. International Journal of General Medicine. https://doi.org/10.2147/IJGM.S48630
Alfa, J., Nego, A., Astuti, I., & Yuline. (2020). Analisis Faktor Penyebab Peserta Didik Merokok Di Kelas VIII SMP Negeri 6 Pontianak. Pendidikan Dan Pembelajaran Khatulistiwa, 9. https://jurnal.untan.ac.id/index.php/jpdpb/article/view/42025/75676586720
Berger, P., & Luckmann, T. (1991). The Social Construction of Reality. Penguin Group. https://doi.org/10.4324/9781315775357
Erfantinni, I. H. (2015). Studi Tentang Perilaku Merokok Siswa SMA Se - Kecamatan Ponorogo. 406–412.
Fadhila, F., Widati, S., & Fatah, M. (2022). Perbandingan Pengaruh Iklan Rokok terhadap Perilaku Merokok Remaja di Daerah Kota dan Desa Kabupaten Pamekasan. Medical Technology and Public Health Journal, 5(2), 198–208. https://doi.org/10.33086/mtphj.v5i2.3010
Komasari, D., & Helmi, A. F. (2011). Faktor Faktor Penyebab Merokok Pada Remaja. Jurnal Psikologi, 27(1), 37–47.
Mirnawati, Nurfitriani, Zulfiarini, F. ., & Cahyati, W. . (2018). Perilaku merokok pada remaja umur 13-14 tahun. Higeia, 2(3), 396–405. http://journal.unnes.ac.id/sju/index.php/higeia
Moleong, L. J. (2021). Metodologi Penelitian Kualitatif (I. Taufik (ed.); Edisi Revi). PT. Remaja Rosdakarya.
Munir, M. (2019). Gambaran Perilaku Merokok Pada Remaja Laki-Laki. Jurnal Kesehatan, 12(2), 112. https://doi.org/10.24252/kesehatan.v12i2.10553
Muslimin, Christiana, E., Muhari, & Pratiwi, T. I. (2013). Faktor-Faktor Penyebab Perilaku Merokok Siswa Di Smp Negeri Kecamatan Babat. Jurnal BK UNESA, 1(2), 116–124. http://ejournal.unesa.ac.id/article/4834/13/article
Novariana, N., Mega Rukmana, N., Supratman, A., Studi, P., & Masyarakat, K. (2022). Hubungan Teman Sebaya Terhadap Perilaku Merokok Pada Siswa SMP Negeri di Kabupaten Way Kanan. Jurnal Ilmu Kesehatan Indonesia (JIKSI) E-ISSN, 3(1), 39.
Putra, A. T. (2014). Konstruksi Sosial Kebiasaan Merokok di Kalangan Wanita Berjilbab. Encyclopedia of Quality of Life and Well-Being Research, 5243–5245. https://doi.org/10.1007/978-94-007-0753-5_2337
Rini, P. S., & Majid, Y. A. (2022). Analisis Kebiasaan Merokok Dan Status Gizi Pada Remaja (N. Wahid (ed.)). Wawasan Ilmu.
Setiawan, L. (2019). Konstruksi Sosial Kawasan Tanpa Rokok di Kampung Warna Warni Penas Tanggul. Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta.
Suryawati, I., & Gani, A. (2020). Analisis Faktor Penyebab Perilaku Merokok. Jurnal Keperawatan Silampari, 5(3), 248–253.
Wijaya, T., Nurhadi, & Kuncoro, A. M. (2017). Studi Eksplorasi Perilaku Konsumsi Rokok : Perspektif Motif , Merek , dan Iklan Rokok. Jurnal Economia, 13, 109–117.
Published
2023-08-31
How to Cite
Ramadhani, N., Larasati, D., Niswatin, N., & Imron, A. (2023). Konstruksi Sosial Perilaku Merokok Remaja Pada Siswa Kelas VIII di SMPN 58 Surabaya. DIALEKTIKA PENDIDIKAN IPS, 3(2), 76-86. Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/PENIPS/article/view/54460
Section
ARTIKEL
Abstract Views: 112
PDF Downloads: 125