HUBUNGAN REGULASI DIRI DENGAN PROKRASTINASI SISWA DI MASA PANDEMI COVID-19

  • Ayu Ratna Sari Universitas Negeri Surabaya
  • Yohana Wuri Satwika Universitas Negeri Surabaya

Abstract

Abstrak

Penelitian ini mempunyai tujuan untuk mengetahui hubungan regulasi diri dengan prokrastinasi siswa di masa pandemi Covid-19. Prokrastinasi yakni suatu bentuk penundaan yang dijalankan oleh individu yang berkaitan dengan tugas akademik atau tugas formal. Penugasan akademik ini terdiri dari tugas sekolah atau pekerjaan rumah, tugas yang diberikan untuk kelompok atau kursus. Subjek dalam penelitian ini berjumlah 130 siswa, terdiri dari siswa kelas XI jurusan IPA, IPS, dan Bahasa di SMA X. Teknik sampling yang dipakai yakni Teknik sampling jenuh. Pada penelitian ini memakai metode penelitian kuantitatif dengan bentuk penelitian korelasi. Kuesioner sebagai Teknik pengambilan data dan memakai skala untuk dipakai instrumen, yakni skala regulasi diri dan prokrastinasi siswa berbentuk skala likert yang memiliki empat alternatif jawaban. Data yang diperoleh dikelola dengan bantuan aplikasi SPSS 26 memakai uji product moment. Hasil pengujian didapatkan nilai sig (2-tailed) sebesar 0,040 dan nilai koefisien korelasi sebesar 0,180. Hasil dari pengujian hipotesis yakni terdapat hubungan yang positif mengenai regulasi diri dengan prokrastinasi siswa di masa pandemi Covid-19.

Kata Kunci: regulasi diri, prokrastinasi siswa, pandemi Covid-19

 

Abstract

This study aims to determine the relationship between self-regulation and student procrastination during the Covid-19 pandemic. Procrastination is a form of procrastination carried out by individuals related to academic or formal tasks. These academic assignments consist of schoolwork or homework, assignments given to groups or courses. The subjects in this study were 130 students, consisting of class XI students majoring in science, social studies, and language at SMA X. The sampling technique used was the saturated sampling technique. This research uses quantitative research methods in the form of correlation research. The questionnaire is a data collection technique and uses a scale to be used as an instrumen, namely the self-regulation scale and student procrastination in the form of a Likert scale which has four alternative answers. The data obtained is managed with the help of the SPSS 26 application using the product moment test. The test results obtained a sig (2-tailed) value of 0.040 and a correlation coefficient of 0.180. The results of hypothesis testing are that there is a positive relationship between self-regulation and student procrastination during the Covid-19 pandemic.

Keywords : self-regulation, student procrastination, Covid-19 pandemic

Published
2022-01-18
How to Cite
Sari, A., & Satwika, Y. (2022). HUBUNGAN REGULASI DIRI DENGAN PROKRASTINASI SISWA DI MASA PANDEMI COVID-19. Character Jurnal Penelitian Psikologi, 9(1), 136-145. Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/character/article/view/44861
Abstract Views: 391
PDF Downloads: 509