Pengaruh Penggunaan Aplikasi Cisco Webex Untuk Meningkatkan Pengetahuan Gizi Seimbang Pada Mahasiswa Jurusan PKK UNESA
Kata Kunci:
Gizi Seimbang, E-learning, Pendidikan Gizi, Cisco WebexAbstrak
Pendidikan gizi seimbang merupakan kegiatan menambah dan memberikan pengetahuan tentang Gizi Seimbang dalam rangka pembentukan kebiasaan dan perilaku dari yang kurang baik menuju pola makan bergizi, sehat dan aman. Diberlakukanya aturan belajar dan bekerja dirumah sebagai dampak pandemi membuat seseorang mengalami penurunan aktivitas fisik yang jika diimbangi dengan kebiasaan pola makan yang salah akibat kurangnya pengetahuan gizi akan berdampak pada masalah kesehatan. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh penggunaan aplikasi Cisco Webex untuk meningkatkan pengetahuan Gizi Seimbang pada mahasiswa jurusan PKK UNESA dan hasil respon mahasiswa terhadap penggunaan aplikasi Cisco Webex dalam kegiatan pendidikan gizi. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif pre-eksperimental dengan rancangan one group pretest and posttest design. Populasi berasal dari mahasiswa jurusan PKK UNESA. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling yaitu pemilihan sampel didasarkan pada kriteria inklusi dengan jumlah responden sebanyak 39 mahasiswa. Hasil pendidikan Gizi Seimbang, dianalisis dengan paired sample t-test. Hasil penelitian menunjukan terdapat pengaruh yang signifikan penggunaan aplikasi Cisco Webex untuk meningkatkan hasil pendidikan berupa pengetahuan Gizi Seimbang pada mahasiswa jurusan PKK. Cisco Webex dapat digunakan sebagai alternatif media pembelajaran e-learning. Agar proses pembelajaran menjadi optimal, pengguna perlu mengetahui cara kerja Cisco Webex dengan cara dapat menambahkan variasi beban seperti diggunakan bersamaan dengan kegiatan browsing, selain itu juga bisa menambahkan jumlah waktu pengamatan yang lebih lama dan bervariasi.Unduhan
Data unduhan belum tersedia.
Unduhan
Diterbitkan
2022-07-18
Cara Mengutip
Anjelica, A. A. dan Sulandjari, S. (2022) “Pengaruh Penggunaan Aplikasi Cisco Webex Untuk Meningkatkan Pengetahuan Gizi Seimbang Pada Mahasiswa Jurusan PKK UNESA”, Jurnal Gizi dan Kesehatan Nusantara, 2(2), hlm. 108–114. Tersedia pada: https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/GIZIUNESA/article/view/46920 (Diakses: 2 Juli 2025).
Terbitan
Bagian
Artikel

