Hubungan Antara Regulasi Emosi dengan Mental Toughness Pada Atlet Remaja

Authors

  • Mukhammad Alvin Wafa Silmaufar Universitas Negeri Surabaya
  • Miftakhul Jannah Universitas Negeri Surabaya

DOI:

https://doi.org/10.26740/cjpp.v10i03.54447

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi hubungan antara regulasi emosi dan mental toughness pada atlet remaja di Desain Besar Olahraga Nasional Universitas Negeri Surabaya. Regulasi emosi dan mental toughness merupakan faktor penting dalam peningkatan kinerja olahraga, terutama saat atlet menghadapi tekanan dan tuntutan prestasi yang tinggi. Metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan korelasi digunakan, melibatkan 24 atlet remaja yang tinggal di asrama universitas. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner skala Likert untuk mengukur regulasi emosi dan mental toughness. Data dianalisis menggunakan uji asumsi dan uji korelasi Pearson Product Moment. Hasil penelitian menunjukkan hubungan positif antara regulasi emosi dan mental toughness pada atlet remaja (r = 0,616, p < 0,05). Implikasi penelitian ini menekankan pentingnya pengembangan regulasi emosi yang baik dalam meningkatkan mental toughness atlet remaja. Saran untuk atlet remaja adalah mengontrol tekanan dengan koping positif untuk mencapai emosi yang positif, dan pelatih perlu memperhatikan latihan yang melibatkan regulasi emosi dan mental toughness. Penelitian selanjutnya disarankan untuk memperluas cakupan sumber referensi. Penelitian ini memberikan manfaat bagi para atlet, pelatih, dan peneliti di bidang psikologi olahraga.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-07-07

How to Cite

Wafa Silmaufar, M. A., & Jannah, M. (2023). Hubungan Antara Regulasi Emosi dengan Mental Toughness Pada Atlet Remaja. Character Jurnal Penelitian Psikologi, 10(3), 471–480. https://doi.org/10.26740/cjpp.v10i03.54447
Abstract views: 76 , PDF Downloads: 262

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 5 6 7 8 9 > >>