PERBANDINGAN HASIL PENGGUNAAN BEAUTY BLENDER, BRUSH, DAN KOMBINASI KEDUANYA DALAM APLIKASI FOUNDATION UNTUK KULIT BERJERAWAT PADA RIAS PENGANTIN INTERNASIONAL

Penulis

  • Hazizah Martina Sari Hasan Mahasiswa
  • Dindy Sinta Megasari Universitas Negeri Surabaya
  • Dewi Lutfiati Universitas Negeri Surabaya
  • Biyan Yesi Wilujeng Universitas Negeri Surabaya

DOI:

https://doi.org/10.26740/jtr.v14n2.70013

Abstrak

Tata rias pengantin memiliki peran penting dalam menunjang penampilan mempelai wanita di hari istimewanya, terutama bagi mempelai wanita yang memiliki kulit berjerawat. Pemilihan foundation serta alat aplikasi yang tepat sangat memengaruhi hasil akhir riasan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbedaan hasil aplikasi foundation menggunakan beauty blender, brush, dan kombinasi keduanya pada kulit berjerawat dalam rias pengantin Internasional. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan pendekatan kuantitatif. Subjek terdiri dari tiga model dengan karakteristik kulit berjerawat yang serupa, serta melibatkan 30 panelis. Data dikumpulkan melalui observasi menggunakan instrumen penelitian dan dianalisis secara deskriptif serta melalui uji ANOVA satu arah. Hasil penelitian menunjukkan nilai signifikansi sebesar 0,00 (p < 0,05), yang mengindikasikan adanya perbedaan yang signifikan antara ketiga metode aplikasi foundation. Rata-rata skor penilaian menunjukkan bahwa aplikasi menggunakan beauty blender memperoleh skor 22,1 (kategori cukup baik), brush sebesar 23,3 (kategori baik), dan kombinasi keduanya memperoleh skor tertinggi, yakni 24,4 (kategori sangat baik). Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa penggunaan kombinasi brush dan beauty blender memberikan hasil paling optimal dalam aplikasi foundation pada kulit berjerawat dalam tata rias pengantin Internasional.

 Kata Kunci: Beauty Blender, Brush, Jerawat, Foundation, Pengantin Internasional.

 

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Diterbitkan

2025-08-04

Cara Mengutip

Hasan, H. M. S., Megasari, D. S., Lutfiati, D., & Wilujeng, B. Y. (2025). PERBANDINGAN HASIL PENGGUNAAN BEAUTY BLENDER, BRUSH, DAN KOMBINASI KEDUANYA DALAM APLIKASI FOUNDATION UNTUK KULIT BERJERAWAT PADA RIAS PENGANTIN INTERNASIONAL. Jurnal Tata Rias, 14(2), 274–281. https://doi.org/10.26740/jtr.v14n2.70013
Abstract views: 177 , PDF Downloads: 103

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama

<< < 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 > >>