PEMANFAATAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ANDROID DENGAN PENDEKATAN SOMATIS, AUDITORI, VISUAL DAN INTELEKTUAL (SAVI)

Main Article Content

Muhammad Ferdiansyah Sardi
Yeni Anistyasari

Abstract

Kemajuan pembelajaran di era milenial ini mengakibatkan timbulnya ide-ide baru dalam menambah motivasi di dunia pengajaran, salah satunya saat ini pembelajaran diselingi dengan pemanfaatan media pembelajaran yang atraktif. Media pembelajaran saat ini pun dapat dengan baik digunakan dalam smart phone berbasis android yang identik dimiliki oleh setiap siswa pada zaman ini. Selain itu dengan didukungnya pendekatan pembelajaran yang sesuai dengan penggunaan media pembelajaran atraktif dalam smartphone berbasis android terbukti dapat meningkatkan hasil belajar siswa, pendekatan pembelajaran yang sesuai adalah pendektan SAVI (Somatis, Auditori, Visual, Intelektual). Oleh karna itu tujuan dari ditulisnya studi literatur ini adalah mengetahui hasil penerapan pendekatan SAVI dengan aplikasi android, mengetahui hasil belajar dan daya tarik belajar menggunakan media pembelajaran dalam pendekatan SAVI. Berdasarkan studi literatur yang telah dilakukan, didapati penggunaan pendekatan SAVI dapat meningkatkan hasil belajar secara signifikan. Selain itu, dalam penerapan pendekatan SAVI berbantu media pembelajaran dapat berpengaruh dalam tingkat pemahaman siswa.

Article Details

How to Cite
Sardi, M., & Anistyasari, Y. (2021). PEMANFAATAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ANDROID DENGAN PENDEKATAN SOMATIS, AUDITORI, VISUAL DAN INTELEKTUAL (SAVI). IT-Edu : Jurnal Information Technology and Education, 5(01), 389-397. Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/it-edu/article/view/37570
Section
volume 05 Nomor 01

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 > >>